Paprika merupakan tanaman yang masih 1 keluarga dengan cabe dalam bahasa latin disebut dengan capsicum annuum vargessum. tetapi berbeda dengan cabe yang ada di Indonesia karena yang dicari rasa pedasnya. Paprika tidak pedas namun cenderung lebih manis dan berbentuk buah yang besar serta warna yang menarik mata. Bentuknya yang indah, sehingga dapat digunakan untuk menghias halaman rumah. syarat tumbuh dari paprika adalah pada daerah tropis misalnya Indonesia dan cocok dibudidayakan pada dataran tinggi.
Suhu yang dibutuhkan paprika maksimal 15-25 derajat celcius. Untuk tanah, paprika sangat cocok ditanam didaerah dataran tinggi dengan ketinggian sekitar 750 meter dpl. Khusus di Indonesia wilayah yang cocok untuk budidaya tanaman ini adalah di jawa barat (lembang, puncak, ciwidey, pengalengan, cisarua), jawa tengah (pegunungan dieng), jawa timur (malang dan bromo), sumatra (curup bengkulu, bukit tinggi, gunung kerinci), bali (bedugul), NTT (ruteng, bejawa), NTB (pulau lombok).
Untuk anda yang tiggal di daerah kota yang cenderung panas tidak perlu khawatir sebab paprika masih bisa dibudidayakan di dalam greenhouse yang dapat diatur tingkat suhu dengan menggunakan AC. Cara ini agak merepotkan, namun berkebun sudah menjadi lifestyle yang sehat serta bermanfaat bagi penghuni rumah. perlu diingat paprika sama dengan cabe yang sensitiv bila terkena air hujan karena dapat menyebabkan buah dan batang busuk.
Cara menanam paprika :
- Benih paprika terlebih dulu disemai sebelum ditanam
- Awali penyemaian dengan memasukkan benih tadi ke dalam air yang hangat kuku sekitar 40 derajat celcius. Lalu biarkan hingga dingin selama sehari
- Siapkan media semai yaitu campuran tanah kompos dan sekam bakr dengan perbandingan 75 : 25.
- Taburkan benih ke media tanam hingga kedalaman 0,5-1 cm.
- Benih akan tumbuh sekitar 10-21 hari
- Siram tanaman paprika tadi dua kali sehari untuk menjaga media tanam supaya tetap lembab.
- Lalu pindahkan bibit ke media asli yaitu polybag besar
- Masa produksi dari paprika berkisar antara 8-9 bulan dan memiliki tinggi 2,5-4 m.
- Selalu bersihkan tanaman pengganggu di sekitar bibit agar pertumbuhannya maksimal. kerena jika dibiarkan bisa mengganggu pasokan makanan untuk bibit.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar